January 11, 2019

DAY 02- Aplikasi reading for kids




“Reading should not be presented to children as a chore, a duty. It should be offered as a gift.” –Kate DiCamillo

 DAY 02- Aplikasi reading for kids
Menurut National Academy Of Engineering and National Research Council Of The National Academis, teknologi literasi ialah sebuah pemahaman tentang teknologi pada sebuah tingkatan yang memungkinkan pemanfaatan secara efektif dalam masyarakat teknologi modern yang terdiri dari tiga komponen utama yaitu pengetahuan,kemampuan dan berpikir kritis, serta pembuatan keputusan.

Terkait aplikasi yang saya unduh gratis di play store, saya menyadari bahwa perkembangan teknologi dapat kita manfaatkan secara efektif bahkan maksimal dalam hal ini adalah untuk menstimulus anak suka membaca. Sebetulnya saya ingin kekeuh dengan tools buku. Bahkan buku itu sendiri, bukan dengan pop up atau activity book untuk toddler dsb. Namun rasanya kurang update dan mungkin kolot menghadapi era digital saat ini yang menyuguhkan informasi  sangat deras permenitnya.

Tools lain yang saya coba adalah gadget dengan penggunaan yang berdurasi. Mengenalkan si kecil dengan memanfaatkan teknologi itu sendiri untuk membaca. Ada aplikasi reading for kids, mungkin aplikasi serupa banyak sekali. Namun saya tidak mencoba compare atau apapun, tujuan saya tetap fokus pada menstimulasi agar anak suka membaca. Saya juga ingin sekali mengetahui respon Mahira dalam kegiatan membaca dengan aplikasi ini.

Nama Aplikasi: Starfall I'm reading
Judul Buku     : The Little Red Hen
Retold              : Starfall 
Ilustrator        : Michael Ramirez

Pada hari kedua ini, Mahira ditemani Ibu membaca buku dengan bantuan aplikasi starfall. Semua bukunya berbahasa Inggris, sehingga sesekali saya harus menjelaskan ulang dengan bahasa Indonesia. Respon Mahira begitu antusias, ia excited sekali menekan next untuk melanjutkan page. Beberapa kata dalam bahasa Inggris yang ia tahu, kembali ia ikuti dengan baik.

"Hen.."
"Red.."
"Muffins.."
"Bag.."
"Corn.."
"Duck.."
"NO"

Aplikasinya mudah digunakan, tinggal kita pilih genre bukunya, kemudian ada beberapa judul buku yang bisa dipilih lagi dan kita tinggal mendengarkan retold buku tersebut. Really Fun. Alhamdulillah...








#GameLevel5
#Tantangan10Hari
#KuliahBunsayIIP
#ForThingtoChangeIMustChangeFirst




No comments:

Post a Comment